INDROKILO.KIMPASURUANKAB.ID, – Dampak erupsi gunung Semeru masih mengundang simpati berbagai kalangan dari seluruh penjuru Indonesia, tidak terkecuali dari wilayah Kecamatan Prigen kali ini Forum Karang Taruna Kecamatan Prigen Kabupaten Pasuruan yang mendistribusikan bantuannya untuk korban erupsi gunung Semeru. Sabtu (11/12/2021).

Penggalangan bantuan yang digagas oleh Forum Karang Taruna Kecamatan Prigen bersama Yayasan Sanggar Karana Kompac tersebut sebagai bentuk solidaritas untuk meringankan beban masyarakat di Lumajang yang terdampak erupsi gunung semeru yang terjadi mulai tanggal 4 Desember 2021.

Hadi Mulyo Ketua Seksi lingkungan hidup dan pariwisata karang taruna kecamatan prigen sebagai koordinator kegiatan tersebut bersama 13 orang lainnya yang mendistribusikan bantuan mengatakan prihatin saat menyaksikan lokasi yang berselimut abu.

“Sangat prihatin melihat lokasi yang semua berselimut abu vulkanik, banyak rumah, harta ternak terpendam ada satu orang yang memiliki belasan alat berat, belasan truk habis terpendam, dan anak mantu istri cucu meninggal, tinggal suami sekarang struk”tutur Hady

Hady Mulyo juga mendapatkan informasi sementara jumlah korban terdeteksi 48, luka berat 27, ada anak kecil laki-laki terpendam 7 hari selamat tidak ada luka, dan ada 1 rumah yang terkena dampak tetapi tidak terkena abu karena ahli sholat jamaah 5 waktu,

Hady Mulyo berpesan kepada rekan rekan yang ingin membantu disarankan kalau kesana lagi saji bumbu siap saja yg timbaan kilonan, tahu, tempe, jagung disarankan tidak membawa pakai bekas.

“Semoga sedikit yang kita berikan bermanfaat untuk saudara kita di Lumajang, disarankan kalau kesana lagi saji bumbu siap saja yg timbaan kilonan, tahu, tempe, jagung disarankan tidak membawa pakai bekas“Pesan Hady

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *