![]() |
Dokumentasi Pokdarwis Mengunjungi situs Candi |
DAYUREJO NEWS,— Ternyata Kabupaten Pasuruan banyak menyimpan peninggalan sejarah yang perlu diperhatikan.
Seperti lima titik lokasi situs Candi yang ada di lereng gunung Ringgit terletak di hutan Winongarang Dusun Talunongko Desa Dayurejo Kecamatan Prigen Kabupaten Pasuruan yang sempat dijelajahi oleh Kelompok Sadar Wisata (POKDARWIS) Panji Laras Dayurejo (Sabtu, 06/02/21) dan sudah dilaporkan keberadaannya kepada Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Trowulan.
Rasit ketua Pokdarwis Panji Laras mengatakan ada lima titik lokasi Candi yang perlu diperhatikan. “Kami mendapatkan cerita dari masyarakat, dan kami coba buktikan kebenarannya ternyata benar ada lima titik lokasi Candi di Winongarang”tutur Rasit.
“Lima titik lokasi itu jaraknya kira kira 500 meteran satu sama lain dan kondisinya memang tidak terawat, batu batu candi yang tidak tertata” imbuhnya
“Kami juga sudah melaporkan kepada BPCB Trowulan tentang situs ini, kita tinggal tunggu saja respon dari pihak-pihak terkait untuk ditindaklanjuti” pungkasnya.
Baca juga :
Rekatkan Tali Silaturahmi di Momen Lebaran, Pemerintah Desa Dayurejo Gelar Halal Bihalal
Tengok Acara Maulid Nabi Dusun Talunongko Desa Dayurejo
Peringati Hari Peduli Sampah Nasional 2020 Gus Mujib Resmikan TPS 3R
60 Lansia Warga Desa Dayurejo Mengikuti Vaksinasi Covid 19
Lomba Desa | Tinjau Lapang Evaluasi Perkembangan Desa dan Gotong Royong Desa Dayurejo 2019